Ini 8 Trik Memakai Liquid Eyeliner Supaya Enggak Belepotan

Liquid eyeliner selalu jadi tantangan bagi kita, nih, terutama yang masih pemula. Tapi kalau kita sering berlatih dan tahu triknya, kita bisa dengan mudah menguasai liquid liner, lho. Makanya, biar cepat bisa, perhatikan 8 trik liquid eyeliner supaya enggak belepotan!




1. Selalu cari liquid eyeliner yang waterproof
undefined
ikatehouse.com
Enggak ada tawar-menawar, girls! Pokoknya kita harus nyari liquid eyeliner yang waterproof. Jenis yang waterproof bakal membantu kita biar eyeliner enggak mudah  smudging alias belepotan dan tetap di tempatnya seharian.





2. Tipe brush perlu diperhatikan
undefined
thenonblonde.com
Sebelum membeli satu liquid eyeliner, pastikan kita sudah mencoba brush-nya, ya. Ini karena brush berperan penting saat kita mengaplikasikannya ke mata kita. Pastikan sepenuhnya aman dan enggak menusuk mata kita.
Kalaupun ada produk liquid eyeliner tertentu yang kita suka, tapi punya brush yang enggak enak digunakan, lebih baik kita beli brush lain yang lebih membuat kita nyaman, ya. Dengan begitu, kita enggak bakal kesulitan saat mengaplikasikan liquid eyeliner.





3. Menggunakan primer
undefined
urbandecay.com
Menggunakan eye primer atau concealer sebelum mengaplikasikan liquid eyeliner bakal membantu menahan eyeliner seharian biar enggak meleleh. Ini penting banget, lho, apalagi kalau kita menggunakan liquid eyeliner yang relatif lebih sensitif di mata.





4. Relaks dan tarik ujung mata
undefined
birchbox.com
Agar hasilnya rapi, coba buat mata kita relaks dan tarik bagian ujung mata ke agak ke atas. Cara ini ampuh buat kita yang matanya sering bergetar.





5. Aplikasikan agak tebal di tengah mata
undefined
dailymail.co.uk
Coba aplikasikan eyeliner agak tebal di tengah mata kita, deh. Dengan cara ini, mata kita bakal terlihat lebih besar dan bulat.





6. Jangan menggunakannya di garis mata
undefined
vilanyas.ru
Karena sifatnya yang mudah meleleh, jangan pakai di garis mata, karena cairan eyeliner bisa masuk ke mata kita, lho. Lebih baik gunakan eyeliner pensil atau gel kalau ingin menggunakannya di garis mata.




7. Gunakan untuk membuat winged
undefined
eyemakeups.solid-frame.com
Liquid liner memang paling cocok digunakan kalau kita ingin membuat bentuk winged. Ini karena sifat liquid liner yang lebih tebal dan bisa membuat garis lebih tegas, jadi bentuk winged bakal terlihat lebih sempurna!





8. Selesaikan dengan eyeshadow
undefined
mirror.co.uk
Setelah selesai menggambar dan memperbaiki bentuk eyeliner sesuai dengan keinginan kita, jangan lupa pakaikan eyeshadow hitam bubuk ke atasnya, ya. Dengan begitu, eyeliner kita enggak bakalan meleleh, deh!



Sumber : http://cewekbanget.grid.id/Fashion-And-Beauty/Ini-8-Trik-Memakai-Liquid-Eyeliner-Supaya-Enggak-Belepotan?page=all

Komentar

Postingan Populer