Tips Menata Alis Dalam Waktu 3 Menit

Sebagai pembingkai wajah, penampilan alis tidak boleh dilewatkan dalam rutinitas dandan sehari-hari. Saat Anda tak punya banyak waktu untuk berdandan, ada baiknya untuk tetap meluangkan sedikit waktu untuk menata alis. Alis yang tertata dan tidak punya pengaruh besar sekali lho pada wajah. Membuat alis agar terlihat rapi dan presentable  nggak perlu lama-lama kok, cukup 3 menit saja. Nggak percaya? Yuk simak tips menata alis  di bawah ini, dan bersiaplah tampil lebih maksimal dalam berbagai aktivitas!

Rapikan Alis 

Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah merapikan alis dengan menggunakan sikat alis. Cukup sikat dengan cepat sesuai arah tumbuh alis agar tertata sehingga area kosong yang perlu mendapat bantuan makeup akan terlihat jelas. Nah, supaya praktis dan proses merias alis jadi lebih cepat, sebaiknya Anda membeli produk makeup khusus untuk alis yang dual-ended, satu sisi digunakan untuk menggambar alis, sisi lainnya yang memiliki spoolie brush untuk merapikan dan membaurkan warna alis.

Isi Bagian Alis yang Kosong

shutterstock_541757782 (1)
Setelah rambut alis tampak rapi, Anda bisa mulai menggunakan pensil alis untuk mengisi bagian yang kosong. Dengan gerakan arsir lembut, mulai goreskan pensil alis dari bagian tengah dan ikuti bentuk alami arah tumbuh alis. Untuk bagian depan, buat gerakan yang lebih lembut dan samar agar tampilan warna yang dihasilkan juga terlihat natural. Fokuskan penggunaan pensil pada area alis yang kosong saja ya, supaya tampilannya terlihat lebih natural. Setelah selesai, manfaatkan spoolie brush dan sikat alis yang sudah diisi tadi dengan gerakan lembut agar warnanya lebih terlihat natural dan menyatu dengan alis Anda yang asli.

Beri Perhatian Ekstra untuk Ujung Alis

Tidak hanya bagian tengah dan pangkal alis yang perlu diperhatikan, bagian ujung alis juga. Ujung alis atau yang sering kita sebut sebagai ekor alis juga peranan penting untuk menyeimbangkan proporsi wajah. Biasanya, kalau ujung alis kurang terbentuk, saat difoto akan terlihat sekali ada yang janggal. Untuk menghindari hal ini, beri perhatian ekstra dengan membentuk ujung alis yang cukup tegas. Anda bisa menggunakan produk yang sama seperti sebelumnya. Tapi, kalau ingin hasilnya lebih maksimal, coba gambar ekor alis dengan produk bertekstur pomade dengan angled brush. Tekstur pomade yang lebih tahan lama dan pigmentasi warna yang lebih kuat bisa mempertegas dan mendefinisikan ujung alis Anda dengan baik.
Anastasia Beverly Hills Dipbrow Pomade Dark Brown (Beli di Beautylink)
ANASTASIA BEVERLY HILLS DIPBROW POMADE DARK BROWN (BELI DI BEAUTYLINK)

Punya Waktu Lebih? Gunakan Concealer Sebagai Sentuhan Akhir

Kalau Anda masih memiliki waktu lebih, coba ambil concealer Anda dan sapukan tepat dengan kuas kecil di bawah alis untuk mempertegas tampilan dan merapikan bentuknya lebih lagi. Voila, alis Anda terlihat lebih maksimal hanya dalam waktu 3 menit saja!
Produk Rekomendasi:
Tonymoly Lovely Eyebrow Pencil (Beli di Beautylink), Dijual & Dikirim Oleh LaBeauty JAKARTA BARAT APAKAH ANDA BUTUH BANTUAN? TELEPON 021 2931 9208 Senin - Jumat 09.00 - 18.00 WIB CHAT Klik disini untuk berbicara langsung dengan customer service via sistem live chat MAIL Klik di sini untuk mengirimkan Email kepada kami Anastasia Beverly Hills Brow Wiz (Beli di Beautylink), SARANGE Jaljinae Automatic Pencil (Beli di Sociolla)
TONYMOLY LOVELY EYEBROW PENCIL (BELI DI BEAUTYLINK), ANASTASIA BEVERLY HILLS BROW WIZ (BELI DI BEAUTYLINK), SARANGE JALJINAE AUTOMATIC PENCIL (BELI DI SOCIOLLA)


Sumber : https://journal.sociolla.com/tips-menata-alis/

Komentar

Postingan Populer